Pentingnya Mengetahui Perilaku Gaslighting

By Yolanda Zahra - Oktober 04, 2020



Apakah Gaslighting itu?

Masih banyak masyarakat yang asing dengan kata "gaslighting" nyatanya gaslighting ini adalah hal yang sering terjadi di kalangan kehidupan interpersonal terutama kaum muda yang masih berstatus “ pacaran”. Kata gaslighting ini memiliki arti yaitu suatu bentuk penyiksaan secara psikologi (psikologis) yang terjadi dalam hubungan interpersonal, di mana penyiksa melemahkan rasa percaya diri korban dengan membuat mereka mempertanyakan ingatan, sudut pandang, atau kewarasan mereka.
Dalam Hubungan interpersonal gaslighting ini dinilai sangat berbahaya apabila terus dilakukan. Lantas bagaimanakah gaslighting yang sering terjadi di lingkungan dalam hubungan interpersonal dan bagaimanakah tanda-tanda perilaku gasighting tersebut.



foto: dictio community 
Tanda- tanda Gaslighting
Tanda- tanda gaslighting pada teman maupun pasangan kamu dapat dilihat apabila sering bertindak yang memicu gaslighting. Apabila kamu mengetahui tindakan tersebut sejak awal kamu dapat mengantisipasinya menggunakan respon yang akan kamu berikan agar komunikasi interpersonal yang terjalin menjadi membaik. Inilah beberapa perilaku sebagai contoh yang merupakan tanda-tanda gaslighting.

1. Berbohong dengan jelas
Dalam hubungan interpersonal terutama jika menjalankan hubungan asmara apabila pasangan kamu berbohong dan tidak mengakuinya perlu di waspadai karna hal tersebut merupakan salah satu tanda-tanda gaslighting. Kamu dapat memberikan bukti dan juga argumen bahwa dia telah berbohong apabila dia terus – menerus menyangkal dan berusaha memanipulasimu maka kamu dapat mewaspadai hubungan interpersonal dengan orang tersebut.

2. Menyangkal dengan jelas
Point kedua ini masih berhubungan dengan point pertama yaitu berbohong dengan jelas jika kamu mampu menunjukkan bukti nyata dan dia masih merespon bahwa kamu mengada-ada bahkan menjadi menyalahkan dirimu.

3. Merendahkan dirimu
Apabila teman maupun pasanganmu yang selalu merendahkan dirimu terlebih jika dia merendahkan dirimu di depan orang banyak. Hal tersebut jika terus berlangsung akan membuat diri kamu menjadi tidak percaya diri.

4. Tidak Peduli dengan Perasaaan kamu
Biasanya banyak terjadi apabila kamu sedang mengalami hubungan asmara akan tetapi hubungan pertemanan bukanlah hal yang mustahil jika temanmu tidak peduli dengan perasaaanmu. Sebagai contoh ketika kamu sedang sakit dan temanmu atau pasanganmu tidak peduli disaat kamu sedang sakit hanya bersikap tak acuh pada mu.

5. Memutar Balikkan Fakta
Seseorang yang memiliki karakter memutar balikkan fakta memang menyebalkan, seseorang yang gemar memutar balikkan fakta sangat pandai dalam mengelabui orang lain dan merasa paling benar dan tidak mau salah sehingga hal apapun akan dilakukan agar tindakan dia tidaklah salah bagi orang lain. Nah harus hati-hati dengan karakter seperti ini.

Akibat Dari Perilaku Gaslighting 

1. Kamu meragukan diri kamu sendiri
Tindakan-tindakan membuat kamu semakin tidak percaya diri dan tidak percaya akan pemikiran mu.

2.  Kamu selalu merasa bersalah
Karakter pasangan ataupun teman yang selalu berbohong dan memutar balikkan fakta dapat membuat dirimu merasa bersalah jika kamu tidak mengetahui kebenarannya seperti apa dan mudah terkena tipu dayanya.

3. Sulit Mengungkapkan Perasaanmu
Diri kamu yang selalu merasa bersalah kepada orang yang melakukan gaslighting sehingga membuat diri kamu akhirnya memilih untuk diam dan tidak mengungkap kan bagaimana perasaan kamu sebenarnya.

4. Merasa tidak berdaya
Perasaan tidak berdaya kepada pelaku disebabkan manipulasi yang terjadi dan ancaman yang diberikan oleh pelaku sehingga membuat kamu berfikir bahwa tana kehadiran pelaku dalam hidupmu kamu tidak aka menjadi apa-apa.

Jika kamu merasa hal-hal tersebut ada pada kekasih maupun temanmu kamu wajib untuk berhati-hati ya. Dengan memahami arti kata galisghting dan contoh tindakannya menjadi sebuah referensi pengetahuan lagi untuk kamu ketika menilai tindakan orang lain.


sumber referensi: Satu persen dan Wikipedia.com 

  • Share:

You Might Also Like

0 Comments